MUHAMMADIYAHSEMARANGKOTA.ORG, SEMARANG – Sebuah momen unik terjadi di tengah kemeriahan Hari berMuhammadiyah & ber’Aisyiyah Kota Semarang 2025 di Universitas Muhammadiyah Semarang (UNIMUS). Pimpinan Daerah (PD) ‘Aisyiyah Kota Semarang memberikan kejutan manis kepada Menteri Pendidikan Dasar dan Menebgah (Mendikdasmen) RI, Prof. Dr. Abdul Mu’ti, M.Ed., berupa satu kaleng Biskuit Cahaya. Tepatnya saat sela-sela acara akbar tersebut, perwakilan PD ‘Aisyiyah Kota Semarang secara spontan menghampiri Menteri Abdul Mu’ti dan menyerahkan bingkisan istimewa ini. Momen penyerahan Biskuit Cahaya ini berlangsung hangat dan akrab, disaksikan oleh para peserta acara.
Ketua PD ‘Aisyiyah Kota Semarang, Aminah Kurniasih S.Pd. M.Pd. menjelaskan makna di balik pemilihan Biskuit Cahaya sebagai oleh-oleh.
“Alhamdulillah, hari ini ‘Aisyiyah Kota Semarang berkesempatan memberikan Biskuit Cahaya untuk Bapak Menteri Abdul Mu’ti. Bukan cahaya lampu, tapi Biskuit Cahaya!”. “Semoga Biskuit Cahaya yang sederhana ini bisa menjadi penyemangat Bapak Menteri sehingga menerangi dunia pendidikan kita dengan kebijaksanaan. Di dalam Biskuit Cahaya ini tersimpan doa dan harapan dari ‘Aisyiyah Kota Semarang, agar Bapak Menteri senantiasa diberikan kekuatan dan kemudahan dalam menjalankan amanah”, ujar Aminah sambil tersenyum.
Aksi spontan ‘Aisyiyah Kota Semarang membawakan Menteri Abdul Mu’ti dengan Biskuit Cahaya ini, langsung mencuri perhatian kalangan peserta. Menteri Abdul Mu’ti sendiri menerima Biskuit Cahaya dengan antusias dan menyampaikan rasa terima kasihnya. Beliau mengapresiasi kejutan unik dari ‘Aisyiyah Kota Semarang dan merasa terhormat dapat hadir dalam acara yang meriah ini.
Kontributor : Yaskur Hisyam
Editor : Muhammad Huzein Perwiranagara